Selasa, 20 November 2018

JOURNALISTIC IN CAMPUS 2018





Journalistic in Campus 2018 atau yang biasa disebut “JURASSIC” merupakan agenda tahunan yang diadakan oleh BEMP Sastra Inggris, Universitas Negeri Jakarta. Mengangkat tema “Global Broadcasting Through Journalism” peserta diharapkan dapat terpicu untuk terjun langsung ke dalam dunia jurnalistik untuk menulis berita yang berkaitan dengan isu-isu global.

JURASSIC tahun ini menampilkan pembicara yang luar biasa dengan jam terbang yang tinggi loh Edufriend!!! Di sesi pertama, Kanty Widjaja yang merupakan top 15 Miss Indonesia 2012 hadir dengan materi videography. Kanty membahas teknik pengambilan gambar video seputar tourism di Indonesia dan bagaiamana membuat feeds instagram yang keren menggunakan aplikasi picnic atau adobe lightroom. David Rizal selaku news reporter SCTV juga ikut serta dalam acara ini. David membagikan suka duka dirinya selama 6 tahun menjadi news reporter mulai dari liputan tanpa adanya seorang juru kamera, hampir tewas dan mencium ratusan bau mayat saat bertugas, serta pengalaman berjalan-jalan ke beberapa negara. Menurut David, reporter itu harus memiliki otak yang encer, update dengan berita terkini, kritis, mampu menulis berita  berstruktuk 5W+1H, mempunyai kemampuan negosiasi yang tinggi, dan menyampaikan berita setiap kali diperlukan.  Ia juga berpesan “janganlah mengeluh untuk menjadi seorang news reporter yang hebat, persiapkan mental dan jasmani kalian karena menjadi reporter merupakan pekerjaan yang dinamis”.



Adanya simulasi langsung untuk menjadi news reporter dan travel vlogger merupakan hal yang spesial dari Jurassic tahun ini dibanding tahun-tahun sebelumnya. Sekitar 100 peserta telah memenuhi Aula Maftuchah Yusuf mulai dari jam 8 pagi hari sabtu, 17 November 2018. Persiapan yang matang telah dilakukan panitia sejak 3 bulan yang lalu, “hambatan terbesar yang dirasakan yaitu menyesuaikan visi dan misi antara panitia dengan pembicara untuk materi yang ingin disajikan” ungkap Wildan selaku ketua pelaksa JURASSIC 2018.
Salah satu peserta, Shidiq mengungkapkan tujuan datang ke acara ini untuk menggali ilmu tentang jurnalistik dan penasaran akan materi yang disajikan terutama dalam bidang news reporter. “Saya terpacu untuk membuat feeds yang rapi karena apa yang kita post di instagram menggambarkan diri kita sebenarnya” ungkapnya. Tidak hanya mendapat ilmu namun saya mendapatkan earphone JBL gratis. Terimakasih JURASSIC” ungkap Abi, selaku pemenang kompetisi VLOG diacara tersebut.

Aulia Cahya Kusuma

0 komentar:

Posting Komentar

Contact

Talk to us

Badan Penyelenggara Radio Siaran Educational Radio

Address:

Universitas Negeri JakartaGedung G Lantai 1 Ruang 101

Work Time:

Monday - Friday from 8am to 8pm

Phone:

0899-2107-7878