RADIONYA ANAK UNJ

Keep Inspiring, Keep Struggling, And Keep Being Low Profile.

Listening ERA FM UNJ

ON AIR!

Morning Soul

Senin - Jumat

08.00 - 11.00 wib

Read More

Lunch Break

Senin - Jumat

11.00 - 13.00 wib

Read More

Kampus Kita

Senin - Jumat

13.00 - 15.00 wib

Read More

Before Sunset

Senin - Jumat

15.00 - 18.00 wib

Read More

Love Consultant

Special Show

Senin, 18.00 - 20.00 wib

Read More

Nachos

Special Show

Selasa, 18.00 - 20.00 wib

Read More

LMAO

Special Show

Rabu, 18.00 - 20.00 wib

Read More

Nostalgia

Special Show

Kamis, 18.00 - 20.00 wib

Read More

Goosebumps

Special Show

Kamis, 20.00 - 22.00 wib

Read More

Era Sport

Special Show

Jumat, 18.00 - 20.00 wib

Read More

Top 20 Music Chart

Special Show

Jum at, 20.00 - 22.00 wib

Read More

Update

Tampilkan postingan dengan label Main event. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Main event. Tampilkan semua postingan

Kamis, 03 Agustus 2023

INTIP KESERUAN PEAKNIGHT FOURTYFIVE STATION 2023

 INTIP KESERUAN PEAKNIGHT FOURTYFIVE STATION 2023

Oleh: Rindhani Malya


Suasana PEAKNIGHT Fourtyfive Station

(Sumber: Dokumentasi Pribadi)


Jakarta - Hai, Edufriend! Pada hari Sabtu kemarin (29/07/2023), Fourtyfive Station menyelenggarakan acara PEAKNIGHT Fourtyfive Station 2023 di Antasore Japanese Dining, Jakarta Selatan. Acara ini menjadi puncak dari Fourtyfive Station 2023 yang sebelumnya telah menjalani 3 rangkaian yaitu CHARITY, TALKSHOW, dan KNALPOD.


Pada acara PEAKNIGHT kali ini, Fourtyfive Station mengundang White Chorus dan Satine Zaneta sebagai bintang tamu utama lho! Selain mengundang bintang tamu utama, acara kali ini juga turut diramaikan oleh band-band yang tidak kalah keren. Wah seru banget ya, Edufriend!


Acara PEAKNIGHT Fourtyfive Station dimulai pukul 15.30 dan dibuka dengan penampilan keren dari band-band hingga setelah break adzan maghrib. Setelah penampilan dari beberapa band, akhirnya yang ditunggu-tunggu yaitu penampilan dari bintang tamu utama, White Chorus. Pada kesempatan kali ini White Chorus membawakan lagu hits mereka antara lain 3AM, This Feeling, Amarah, dan Disappear.


Penampilan White Chorus

(Sumber: Dokumentasi Pribadi)


Penonton semakin ramai ketika sebentar lagi Satine Zaneta akan tampil. Penyanyi yang memiliki nama lengkap Satine Zaneta Putri Hujan tampil dengan membawakan lagu miliknya sendiri yang antara lain adalah Tamu, Tentang Waktu, dan Utuh. Selain membawa lagu miliknya sendiri, Satine Zaneta juga membawakan lagu hits zaman sekarang yaitu Location Unknown by Honne, Fall In Love Alone by Stacey Ryan, dan Always by Daniel Caesar.


Penampilan Satine Zaneta

(Sumber: Dokumentasi Pribadi)


Penampilan terakhir Satine Zaneta sekaligus menjadi penutup dari acara PEAKNIGHT Fourtyfive Station. Seru banget kan Edufriend acara PEAKNIGHT Fourtyfive Station 2023 kali ini?! Jangan lupa buat ikutin keseruan PEAKNIGHT Fourtyfive Station di tahun depan!

Jumat, 28 Juli 2023

Malam Puncak Acara Fourtyfive Station 2023, PEAKNIGHT!

Malam Puncak Acara Fourtyfive Station 2023, PEAKNIGHT!


Saksikan live performance dari Satine Zanetta, White Chorus dan band-band terpilih pada Peaknight Fourtyfive Station! Booking tiketnya sekarang!


Setelah menjalani tiga rangkaian acara, CHARITY, TALKSHOW & KNALPOD Fourtyfive Station kembali menyapa Sobat Muda dengan malam puncak PEAKNIGHT di tanggal 29 juli 2023 mendatang. Rangkaian ini resmi akan diadakan pada Antasore Japanese Dining mulai pukul 15.30 WIB. 


Fourtyfive Station sendiri merupakan acara tahunan dari Fourtyfive Radio yang merupakan salah satu Kelompok Studi Mahasiswa (KSM) UPN “Veteran” Jakarta yang bergerak dalam bidang penyiaran radio. 


Tahun ini Fourtyfive Station resmi mengusung tema “Radionized : Never Stop Airing” sebagai tema utamanya dengan 4 rangkaian acara di dalamnya, yaitu CHARITY, TALKSHOW, KNALPOD (Kompetisi Siaran dan Lomba Podcast) dan PEAKNIGHT. Acara ini diselenggarakan dalam rangka memeriahkan HUT Fourtyfive Radio yang ke-15 tahun.


Sebagai acara puncak dari Fourtyfive Station 2023, PEAKNIGHT hadir dengan warna baru dan inovasi yang berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Pada 29 Juli Fourtyfive Station juga resmi mengundang Satine Zanetta dan White Chorus sebagai bintang tamu utama PEAKNIGHT, serta diikuti dengan adanya penampilan band-band yang tidak kalah keren. 


Harga tiket dibandrol mulai dari harga 95k dan dapat dibeli langsung melalui Gform berikut: 

🔗 https://bit.ly/RegistPEAKNIGHT2023


Jangan lupa untuk terus ikuti update informasi di instagram @Fourtyfivestation agar tidak ketinggalan info ya, Sobat Muda! Yuk beli sekarang sebelum kamu kehabisan, See you there Sobat Muda!



Senin, 03 Juli 2023

Hajatan Penutup Psycup UPJ 2023

Hajatan Penutup Psycup UPJ 2023

Oleh: Khansa Puteri Ranova 


Suasana Psycup UPJ 2023

(Sumber : Dokumentasi Pribadi)


Tangerang Selatan - Halo, Edufriend! Hajatan penutup yang diadakan Psycup UPJ 2023 berhasil membuat penonton meriah. Siapa yang sangka event sebesar ini hanya dikoordinasi oleh satu himpunan di Universitas Pembangunan Jaya yaitu Prodi Psikologi. Acara ini diselenggarakan di Bintaro Creative District, Tangerang Selatan. Seperti namanya Hajatan, konsep yang diusung bertemakan “Budaya Bhinneka, Melebur Beraneka” tidak heran kalau crew, bahkan guest star memakai baju seperti ingin ke kondangan.


Perunggu memakai dresscode batik

(Sumber : Dokumentasi Pribadi)


Guest star yang disuguhkan Psycup UPJ 2023 juga tidak kalah menarik dari festival musik lainnya. Mulai dari Oscar Lolang, White Chorus, lalu dilanjut dengan Perunggu, Nadin Amizah, serta penutup yang gak pernah gak keren yaitu Feel Koplo. Tidak hanya musisi papan atas yang bisa memeriahkan, band featuring juga turut membantu mengisi acara Hajatan Penutup Psypcup UPJ 2023. Terdapat 9 band featuring dan 2 penampilan spesial yang tampil saat Hajatan Penutup, yaitu Upleaf, Rotasi, Binafsih, Anjilman, Dklouv, Paper Heart, More Ink., Suf Anthology, Rasuna, Mock-Tale, dan Nadasamsara. 


Crowd Psycup UPJ 2023

(Sumber : Dokumentasi Pribadi)


Saat Perunggu tampil, tampak semua orang bergemuruh ria. Berteriak, bernyanyi, mengangkat, dan diangkat. Namun tak berselang lama ternyata ada beberapa orang yang terganggu akan hal tersebut, crew crowd control Psycup UPJ 2023 dengan sigap membantu dan memberikan kenyamanan kembali kepada semua penonton. Setelah penampilan dari Perunggu, ada Ibu Peri yang kerap disapa Nadin Amizah yang siap menyihir penonton Psycup UPJ 2023 malam hari itu. Ditutup dengan meriahnya alunan musik koplo dari Feel Koplo menambah pecahnya Hajatan Penutup Psycup UPJ 2023. 


Senin, 21 November 2022

MAIN EVENT UI ETHOVAGANZA 2022


ACARA MAIN EVENT UI ETHOVAGANZA 2022

  Oleh : Muhammad Ray Gildan


 

Halo Edufriend! Pada (19/11/2022) kemarin telah dilaksanakan acara Main Event UI Ethnovaganza 2022. Main Event UI Ethnovaganza 2022 merupakan acara puncak dari pagelaran budaya Indonesia terbesar di Universitas Indonesia. Di Main Event UI Ethnovaganza ini, terdapat penampilan band, tari tradisional, fashion show, musikalisasi puisi, talkshow, sharing session, dan dalad nusantara (memperkenalkan makanan khas daerah di Indonesia oleh Paguyuban per masing-masing daerah). Acara ini juga bertujuan untuk memperkenalkan beragam kebudayaan Indonesia, meningkatkan rasa kepedulian, kecintaan, kebanggaan, dan ketertarikan mahasiswa UI maupun masyarakat umum terhadap kebudayaan Indonesia yang dibungkus dengan cara yang fresh dan menarik agar lebih mudah diterima oleh masyarakat


Lebih kerennya lagi, UI Ethnovaganza 2022 diselenggarakan dengan tema "Simfoni Keelokan Nusantara" dan tagline "Satukan Perbedaan, Gemakan Keberagaman". Tema yang dimaksud merupakan suatu bentuk keindahan yang harmonis dari keberagaman yang ada.


“Acara ini sudah dipersiapkan dari 5-6 bulan yang lalu bersamaan dengan diselenggarakannya mata acara online dan untuk mendapatkan hasil yang maksimal,” ungkap Aura Pijar Matahati dari Fakultas Ilmu Budaya Universitas Indonesia, selaku Penanggung Jawab Humas dan Publikasi UI Ethnovaganza 2022. Adapun sasaran dalam acara ini adalah IKM UI dan masyarakat umum. Tidak hanya warga negara Indonesia, beberapa warga negara asing pun turut hadir dalam acara ini.


Our Blog

Our Team

GENERAL MANAGER
MAINBOARD
VICE GM
MAINBOARD
SECRETARY
MAINBOARD
TREASURER
MAINBOARD
CREATIVE
DEPARTMENT
PUBLIC RELATIONS
DEPARTMENT
LOGITECH
DEPARTMENT
HUMAN RESOUCES
DEPARTMENT
ON AIR
DEPARTMENT
PRODUCER
DIVISION
MUSIC DIRECTOR
DIVISION
NEWS DIRECTOR
DIVISION
OPERATOR
DIVISION
AUDIO PRODUCTION
DIVISION

Contact

Talk to us

Badan Penyelenggara Radio Siaran Educational Radio

Address:

Universitas Negeri JakartaGedung G Lantai 1 Ruang 101

Work Time:

Monday - Friday from 8am to 8pm

Phone:

0899-2107-7878