RADIONYA ANAK UNJ

Keep Inspiring, Keep Struggling, And Keep Being Low Profile.

Listening ERA FM UNJ

ON AIR!

Morning Soul

Senin - Jumat

08.00 - 11.00 wib

Read More

Lunch Break

Senin - Jumat

11.00 - 13.00 wib

Read More

Kampus Kita

Senin - Jumat

13.00 - 15.00 wib

Read More

Before Sunset

Senin - Jumat

15.00 - 18.00 wib

Read More

Love Consultant

Special Show

Senin, 18.00 - 20.00 wib

Read More

Nachos

Special Show

Selasa, 18.00 - 20.00 wib

Read More

LMAO

Special Show

Rabu, 18.00 - 20.00 wib

Read More

Nostalgia

Special Show

Kamis, 18.00 - 20.00 wib

Read More

Goosebumps

Special Show

Kamis, 20.00 - 22.00 wib

Read More

Era Sport

Special Show

Jumat, 18.00 - 20.00 wib

Read More

Top 20 Music Chart

Special Show

Jum at, 20.00 - 22.00 wib

Read More

Update

Tampilkan postingan dengan label review. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label review. Tampilkan semua postingan

Sabtu, 04 November 2023

Dari Louis Tomlinson hingga Ed Sheeran, Berikut Musisi Dunia yang Akan Gelar Konser di Jakarta 2024 Mendatang

DARI LOUIS TOMLINSON HINGGA ED SHEERAN, BERIKUT MUSISI DUNIA YANG AKAN GELAR KONSER DI JAKARTA 2024 MENDATANG

Oleh: Annisa R


Hai, Edufriend! Semenjak Presiden Joko Widodo mencabut status pandemi COVID-19, rasa-rasanya enggak henti-henti musisi dunia silih berganti menggelar konsernya di Indonesia, termasuk untuk tahun 2024 mendatang. Meskipun 2024 masih 2 bulan lagi, tetapi sudah ada beberapa musisi dunia yang ‘booking’ tanggal untuk konser mereka nanti di Jakarta, lho! Berikut ini sederet konser musik dari musisi dunia yang bisa Edufriend datangi:


  1. Louis Tomlinson

Souce: entrancemagazine.com


Kembali mengunjungi Jakarta, personel One Direction, Louis Tomlinson, diketahui akan menggelar konser solo perdananya pada 24 Januari 2024 mendatang. Konser bertemakan “Faith in The Future” tersebut akan digelar di Beach City International Stadium Ancol, Jakarta. Untuk ticketing-nya sendiri sudah dilakukan pada 28 Oktober kemarin. 


  1. Niall Horan

Souce: gettyimages.com


Tak mau kalah dari kawan segrupnya, Niall Horan siap gelar konser “The Show Live On Tour” di Beach City International Stadium Ancol, Jakarta, pada 11 Mei 2024 mendatang. Tur kali ini merupakan tur terbesar dan kedua Niall setelah Flicker World Tour 2018 silam. Pembelian tiket konser Niall sudah dilakukan pada 16 dan 18 Oktober lalu, nih, Edufriend.


  1. Ed Sheeran

Souce: wallpapercave.com


Edufriend, siapa yang enggak kenal sama musisi asal Inggris yang satu ini?! Pelantun lagu Perfect, Ed Sheeran, secara resmi mengumumkan akan menggelar konsernya yang bertajuk “Ed Sheeran +-=:x” atau “Mathematics Tour in Jakarta” di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, pada 2 Maret 2024 mendatang. Pembelian tiketnya sendiri sudah berlangsung sejak 2 November melalui situs www.edsheeraninjakarta.com.


Dari ketiga musisi dunia di atas, Edufriend tertarik nonton yang mana?


Selasa, 29 Agustus 2023

Mengungkap Identitas Misterius dalam Serial Terbaru Netflix: Who is Erin Carter?

 Mengungkap Identitas Misterius dalam Serial Terbaru Netflix: Who is Erin Carter?

Oleh : Halimah Abidah


Image by Netflix


Edufriend, kabar gembira bagi para penggemar aksi dan petualangan! Netflix baru saja merilis serial keren berjudul "Who is Erin Carter?" yang bakal bikin kita terpaku dengan aksi seru dan teka-teki yang bikin penasaran. Dengan campuran genre kriminal dan thriller, serial ini tuh benar-benar menangkap perhatian, deh! Dibuat oleh si jenius Jack Lothian dan diperankan oleh Evin Ahmad, Sean Teale, serta Denise Gough, nggak perlu diragukan lagi, ini bakal jadi tontonan asyik yang nggak boleh terlewatkan!


Nah, Edufriend, "Who is Erin Carter?" ini ceritanya berputar-putar di sekitar seorang guru bahasa Inggris yang hidup tenang di Spanyol, namanya Erin Carter. Tapi, satu perampokan bersenjata di supermarket mengubah segalanya. Bayangin aja, walau keluar dari situ dengan selamat, ternyata Erin punya masa lalu yang gelap yang nggak terduga. Nah, masalahnya makin ribet pas salah satu perampok ini kenal Erin dan terungkap deh jati diri sebenarnya!


Situasi makin mencekam waktu Erin tiba-tiba aja nemuin dirinya di Palomino, kota yang penuh misteri. Nah, di sana, Erin nggak cuma berusaha mengungkap identitasnya, tapi juga menghadapi ancaman-ancaman yang nggak terduga. Plus, dia juga harus melindungi keluarganya dari bahaya yang nggak ketebak. Dengan total 7 episode yang bisa kamu tonton di Netflix, tiap detik bakal bikin kamu nahan napas, dan gak sampai 60 menit per episode, jadi nggak bakal bikin kamu bosen!


Edufriend, "Who is Erin Carter?" ini beneran bikin kita semua mikir, siapa sih sebenarnya Erin ini dan gimana dia melindungi keluarganya dari ancaman nggak terduga? Aksi-aksi seru dan kejutan-kejutan dalam ceritanya bisa bikin kamu duduk di ujung kursi, lho! Ini ceritanya ngajarin kita, dalam situasi terburuk sekalipun, keberanian dan keyakinan diri itu penting banget. Nggak perlu ragu lagi, ini tontonan wajib buat semua yang suka cerita aksi, petualangan, dan thriller.


Gimana? Apakah Edufriend tertarik untuk menonton serial ini?

Senin, 26 Juni 2023

REVIEW DRAMA KOREA “BLACK”

 REVIEW DRAMA KOREA “BLACK”

Oleh : Meirina Cintia


Source : Google


Annyeong, Edufriend! Kalau kamu suka sama drama Korea yang penuh misteri dan intrik, maka "Black" bisa menjadi pilihan yang tepat buat kamu tonton! Drama ini memiliki alur cerita yang menarik dan penuh dengan misteri. Selain itu, akting dari para pemainnya juga sangat memukau. Drama ini berhasil meraih rating yang cukup tinggi dan menjadi salah satu drama Korea populer pada tahun 2017.


"Black" adalah drama Korea yang tayang pada tahun 2017. Drama ini dibintangi oleh Song Seung-heon dan Go Ara. Drama ini mengisahkan tentang sosok malaikat kematian yang terjebak dalam tubuh manusia. Malaikat kematian tersebut harus mencari cara untuk kembali ke dunia asalnya.


Dalam drama ini, Song Seung-heon berperan sebagai malaikat kematian bernama Black. Ia terjebak dalam tubuh manusia dan harus mencari cara untuk kembali ke dunia asalnya. Sedangkan Go Ara berperan sebagai Kang Ha-ram, seorang wanita yang memiliki kemampuan melihat kematian.


Kelebihan dari drakor “Black”

  1. Alur cerita yang unik dan menarik.

  2. Akting dari para pemainnya sangat memukau.

  3. Penuh dengan misteri dan intrik.


Kekurangan dari drakor “Black”

  1. Beberapa adegan terkadang terlalu dramatis.

  2. Beberapa karakter kurang tergarap dengan baik.


Drama Korea "Black" adalah salah satu drama Korea yang wajib ditonton bagi pecinta drama Korea yang suka dengan alur cerita yang unik dan penuh dengan misteri. Meskipun memiliki beberapa kekurangan, drama ini tetap berhasil meraih rating yang cukup tinggi dan menjadi salah satu drama Korea yang populer pada tahun 2017. Akting dari para pemainnya juga sangat memukau dan membuat penonton terus penasaran dengan alur ceritanya. Yuk, nonton!

Minggu, 18 Juni 2023

Ini Makna Lagu "Loneliness" Karya Putri Ariani, Dalem Banget!

Ini Makna Lagu "Loneliness" Karya Putri Ariani, Dalem Banget!

Oleh : Shila Nastiti


Source: Google


Halo, Edufriend! Tahu, nggak? Penyanyi asal Indonesia, Putri Ariani berhasil memenangkan Golden Buzzer America’s Got Talent! Keren banget, nggak, sih? Putri berhasil mendapatkan Golden Buzzer saat membawakan lagunya yang berjudul “Loneliness”, yang membuat lagu ini booming di Indonesia.

Kira-kira arti sebenarnya lagu ini apa, ya? Kenapa sih Putri merilis lagu ini?

Lagu bergenre ballad ini sebenarnya sudah dirilis pada tanggal 5 Mei 2023 di kanal YouTube Putri Ariani. Dilansir dari Detik Sulsel, lagu ini bercerita tentang seorang wanita yang merasa kesepian karena ditinggal kekasihnya pas lagi sayang-sayangnya. Sedih banget, ya. Nggak heran kalau lagu ini trending di Indonesia.

Namun, Putri tidak menciptakan lagu ini berdasarkan kisah percintaannya. Melainkan lagu ini ia buat saat ia merasa down Ketika ditatap sebelah mata oleh banyak orang. Putri bercerita bahwa ia sempat merasa bersalah sama diri sendiri karena merasa down, karena orang underestimate. (Katanya) Putri nggak bisa bikin lagu sendiri. Tapi Putri ingin buktikan kepada mereka semua, it was wrong, dan Putri bisa," kata Putri saat jumpa pers di SMK Negeri 2 Kasihan Bantul, Minggu (11/6/2023).

Putri menambahkan bahwa lagu ini bercerita tentang dia yang menerima kesalahan diri sendiri dan tentang sesuatu yang baik belum tentu terbaik bagi kita.

Segitu aja deh dari gue, see you!

Rabu, 05 April 2023

The Glory: Perjalanan Balas Dendam

 The Glory: Perjalanan Balas Dendam 

Oleh : Ulfi Nadiyah


Halo, Edufriend! Drama korea the Glory sudah tayang di Netflix dan dapat disaksikan oleh para pecinta drakor. Bagian pertama tayang pada 30 Desember 2022 hadir dalam 8 episode. Dan bagian keduanya tayang pada 10 Maret 2023. Dalam drama ini, pemeran utama dari Descendants of the Sun yaitu Song Hye-kyo akan kembali menjadi pemeran utama dan beradu akting dengan Lee Do-hyun yang berperan sebagai Joo Yeo-jung. Song Hye-kyo memerankan karakter Moon Dong-eun, dimana ia ingin membalaskan dendam masa lalunya saat dirundung oleh Park Yeon-jin yang diperankan oleh Lim Ji-yeon.

Park Yeon-jin dan teman-temannya selalu menjadikan Moon Dong-eun hidup dalam kesengsaraan dan kesakitan sampai dimana ia hampir mengakhiri hidupnya. Tapi hal tersebut tidak jadi ia lakukan karena sadar bahwa jika ia mengakhiri hidupnya, Park Yeon-jin akan senang dan tidak mendapatkan kesakitan yang dirasakan oleh dirinya. Akhirnya ia keluar dari sekolah dan sejak saat itu Moon Dong-eun memiliki mimpi untuk membalaskan dendamnya kepada Yeon-jin. Setelah keluar dari sekolah, mimpi Moon Dong-eun hanya satu yaitu Park Yeon-jin. Dia menyusun rencana balas dendam dengan sangat matang. Ia belajar dan bekerja secara terus menerus hingga akhirnya saat dewasa ia menjadi guru SD. Dan pada saat itu ia bertemu dengan Joo Yeo-jung.

Mungkin banyak dari penikmat drama ini merasa bahwa adegan pembullyan yang ada sangat mengerikan dan keji. Faktanya adalah drama ini diangkat dari kisah nyata, dimana ada pelajar yang dibakar lengannya, dicakar dan dicuri. The Glory diberi rating 19+ karena penulis Kim Eun-sook menyatakan bahwa ada kekerasan verbal dan fisik yang ekstrem di sekolah dalam dramanya tersebut.


Rabu, 29 Maret 2023

REKOMENDASI DRAMA KOREA SERU YANG “AMAN” DITONTON SAAT PUASA

 REKOMENDASI DRAMA KOREA SERU YANG “AMAN” DITONTON SAAT PUASA

Oleh: Addara Bening


Halo, Edufriend! Nggak terasa ya kita sudah memasuki bulan suci Ramadan. Selain beribadah, Edufriend bisa mengisi waktu luang di bulan penuh berkah ini dengan menonton drama korea, lho! Di bawah ini ada rekomendasi drama korea yang “aman” buat Edufriend tonton sambil nunggu bedug buka puasa. 


  1. D.P

Sumber gambar: Pinterest


Drama ini menceritakan tentang An Jun-Ho (diperankan oleh Jung Hae-In) yang bertugas untuk menangkap para pembelot militer yang kabur dari tugasnya. Ia memulai aksinya itu bersama dengan rekannya, Korporal Han Ho-Yeol (diperankan oleh Koo Kyo-Hwan). Drama ini juga menggambarkan kehidupan militer para tentara Korea Selatan, termasuk kisah-kisah kelam yang mewarnai dunia tentara di negara dengan aturan wajib militer untuk penduduk laki-lakinya.


  1. Bad Prosecutor

Sumber: Pinterest


Bad Prosecutor menceritakan tentang seorang Jaksa bernama Jin Jeong (diperankan oleh Do Kyungsoo EXO) yang berusaha untuk menegakkan keadilan yang mulai hilang di instansi tempat ia bekerja. Diawali dengan menangani sebuah kasus dengan banyak kecurigaan di dalamnya, hingga mengungkap rahasia terbesar yang berusaha ditutupi oleh para petinggi negara. Petualangan yang dihadapi sangat seru nan rumit. Berbagai plot twist yang ada membuat drama ini semakin menarik untuk ditonton. 


  1. One Dollar Lawyer

Sumber gambar: Google


Drama adaptasi Webtoon ini menceritakan tentang kisah seorang pengacara ulung bernama Chun Ji-hoon (diperankan oleh Namkoong Min) dan rekannya, Baek Ma-Ri (diperankan oleh Kim Ji-Eun), yang hanya memasang tarif sebesar 1000 won untuk setiap kasus yang ia tangani. Drama ini menyajikan kasus yang berbeda di setiap episodenya. Alur ceritanya ringan, tetapi tetap memiliki sisi misteri dengan karakter khas yang dimiliki setiap pemainnya. 


  1. Taxi Driver

Sumber gambar: Pinterest


Taxi Driver menjadi drama yang paling banyak diperbincangkan akhir-akhir ini. Sukses dengan season 1 yang menggaet banyak penonton, Taxi Driver hadir kembali dengan Season 2, membawa segudang kasus yang siap ditangani oleh Rainbow Taxi Company. 

Drama ini menceritakan tentang Kim Do-Ki (diperankan oleh Lee Je Hoon) dan teman-temannya yang bekerja untuk Rainbow Taxi Company. Rainbow Taxi Company merupakan perusahaan taksi yang menawarkan jasa “taksi mewah” untuk membalaskan dendam para kliennya. Kasus-kasus rumit yang berbeda di setiap episodenya membuat drama ini seperti menarik penonton untuk terlibat langsung dalam memecahkan kasus-kasus tersebut.


Nah, Edufriend, itu dia beberapa rekomendasi drama korea pilihan kami. Jadi, Edufriend tertarik untuk nonton yang mana dulu, nih?

Minggu, 20 November 2022

Review Buku “Bowl of Happiness”

 Review Buku “Bowl of Happiness”

Oleh: Zalfa Azlia Anandifa

Sumber: goodreads.com


Haiii Edufriend, tahu ga sih ternyata ada buku remaja yang gak melulu menceritakan soal percintaan loh!! Bukunya berjudul “Bowl of Happiness” sebanyak 280 halaman yang ditulis oleh Sophie Maya. Buku dengan cover yang menarik dan isinya tidak kalah seru bahkan bisa dibilang sangat plot twist loh!

Novel ini menggambarkan kisah remaja di masa SMA, terdapat unsur keluarga, percintaan, dan didominasikan oleh unsur persahabatan. Di mana terdapat 5 anak bersahabat terdiri dari Helen, Angkasa, Lulu, Anya, dan Karina yang merupakan anggota dari Klub Mangkuk Kebahagiaan.

Novel ini tidak hanya menceritakan persahabatan mereka, tetapi juga lika-liku kehidupan dari seorang anak yang memiliki orang tua dengan profesi yang sangat baik yaitu dokter. Kisah yang membuat pembacanya mendapatkan emosinya, seperti tidak sadar telah menaikkan sudut bibirnya karena hal-hal lucu dari persahabatan mereka bahkan menitikkan air mata karena banyak hal yang tidak terduga terjadi.

Novel yang dibungkus dengan kata-kata yang mudah dimengerti ini sangat cocok untuk kalangan remaja, ceritanya yang tidak bertele-tele dan banyak hal yang tidak dapat diduga oleh pembaca, juga warna dan desain buku yang menarik.

Novel ini diawali dengan menceritakan seorang anak yang bernama Helen, dia memiliki impian untuk bernyanyi di televisi dan menjadi bintang. Bahkan kenyataannya Helen memang memiliki bakat tersebut. Tetapi impiannya tersebut terhalang oleh mamanya yang menginginkan Helen untuk fokus dengan akademiknya saja agar bisa meneruskan profesi keluarganya yaitu menjadi seorang dokter. sampai saat ini masih banyak orang tua yang menuntut anaknya untuk bisa menjadi seperti mereka. Helen yang sedari kecil sudah diharuskan untuk terus mengikuti bimbel agar mendapat nilai tertinggi. Tentunya dia sangat tertekan, tapi rasa tertekan dan rasa kesalnya kalah dengan rasa sayangnya kepada mamanya. Helen sangat ingin membuat mamanya senang dan bangga. Jadi bagi Helen menuruti semua perkataan mamanya adalah caranya.

Suatu ketika Helen harus pindah sekolah ke Semarang, tepatnya di SMA Sinar Bangsa agar bisa mendapatkan ranking 1 untuk membantunya lolos ke Hannigan International School pada tahun kedua. Semuanya berubah semenjak Helen sekolah di SMA Sinar Bangsa. Terutama ketika hadirnya Club Mangkuk Kebahagiaan, sebuah klub sosial untuk menebar kebaikan. Helen yang awalnya menolak keras untuk bergabung dengan club tersebut karena dirinya tahu hanya akan mendapat amarah dari mamanya. Tetapi banyak hal yang mengubah dirinya, lama kelamaan dirinya pun goyah dan berakhir bergabung dengan klub tersebut. Tentunya mamanya marah besar karena nilai Helen yang turun dan fokus belajarnya teralihkan oleh klub Mangkuk Kebahagiaan.

Hayo bagaimana? Penasaran kelanjutan ceritanya yang tidak kalah menarik dari review diatas ? Jangan lupa beli buku “Bowl of Happiness” ditoko buku terdekatmu ya!


Our Blog

Our Team

GENERAL MANAGER
MAINBOARD
VICE GM
MAINBOARD
SECRETARY
MAINBOARD
TREASURER
MAINBOARD
CREATIVE
DEPARTMENT
PUBLIC RELATIONS
DEPARTMENT
LOGITECH
DEPARTMENT
HUMAN RESOUCES
DEPARTMENT
ON AIR
DEPARTMENT
PRODUCER
DIVISION
MUSIC DIRECTOR
DIVISION
NEWS DIRECTOR
DIVISION
OPERATOR
DIVISION
AUDIO PRODUCTION
DIVISION

Contact

Talk to us

Badan Penyelenggara Radio Siaran Educational Radio

Address:

Universitas Negeri JakartaGedung G Lantai 1 Ruang 101

Work Time:

Monday - Friday from 8am to 8pm

Phone:

0899-2107-7878