Halloo Edufriend... Terdapat kurang lebih sebesar
1.588 orang mahasiswa baru yang diterima melalui jalur SBMPTN 2018. Sebagai
seorang mahasiswa baru kita diwajibkan melakukan kegiatan lapor diri. Lapor diri ini bertujuan untuk
dilakukannya pendataan oleh pihak Universitas, mengisi berkas-berkas sampai melakukan
pembayaran UKT(uang kuliah tunggal). Selain melakukan pendataan pihak Universitas
yang diwakili oleh panitia penerimaan mahasiswa baru juga memberikan informasi
terkait kegiatan mahasiswa baru, info beasiswa, sampai dengan info kost-kostan.
Kegiatan lapor diri bagi mahasiswa baru jalur SBMPTN 2018 masih berlangsung lho,
kegiatan ini berlangsung dari 16-25 Juli 2018, di Kampus A, Universitas Negeri
Jakarta. "Excited banget begitu keterima di UNJ lewat jalur SBMPTN kemarin kayak nggak nyyangka aja gitu, terlebih lagi emang aku bercita-cita jadi guru Matematika dan nanti rencananya mau ikutan organisasi juga karena ingin menambah teman dan wawasan baru" ucap Bunga(maba matematika). Untuk keterangan lebih lengkap Edufriend dapat melihat Alur pelaksanan
seleksi mahasiswa baru jalur SBMPTN 2018 UNJ di bawah ini atau bisa kunjungi
juga website http://penmaba.unj.ac.id/
.
Berikut adalah tanggal-tanggal penting pelaksanaan SBMPTN 2018 UNJ
Enggal Fauzia
0 komentar:
Posting Komentar