Selasa, 04 April 2023

Unfoll Mantan Bisa Bikin Cepat Move On, Emang Benar?

 Unfoll Mantan Bisa Bikin Cepat Move On, Emang Benar?

Oleh : Rico Ramanda


Sumber Gambar : Freepik


Halo, Edufriend! Kali ini, gue bakal bahas mengenai mantan. Banyak orang-orang memilih untuk menjaga jarak dengan mantan pacar setelah putus hubungan, loh, Edufriend. Misalnya, dengan me-unfollow akun media sosial mantan atau bahkan memblokir kontak mantan dengan harapan cepat move on.


Menurut gue, setiap orang memiliki cara pandang masing-masing terhadap orang lain dan hubungan di masa lalu, dalam hal ini berarti mantan pacar. Mungkin, beberapa orang bisa menjadikan mantan pacar sebagai teman baik, sehingga tidak perlu menjaga jarak dengan saling memutuskan relasi media sosial.


Namun, Edufriend, kadang ada beberapa kasus di mana mereka sudah jera dan lelah mengingat hubungan di masa lalu tersebut, hingga akhirnya memutuskan untuk tidak ingin melihat apapun yang berkaitan dengan pacar sebelumnya atau dalam tanda kutip “mantan”. 


Kalo terjadi seperti itu, ya, nggak apa-apa, sih. Karena untuk kebaikan mental juga, kan?


Jadi, apa benar unfollow mantan bikin cepat move on? Hmm menurut gue, nggak juga, Edufriend. Karena tiap orang punya caranya masing-masing untuk berdamai dengan masa lalunya. Kalau Edufriend sendiri gimana nih cara agar cepat move on dari mantan?


2 komentar:

Contact

Talk to us

Badan Penyelenggara Radio Siaran Educational Radio

Address:

Universitas Negeri JakartaGedung G Lantai 1 Ruang 101

Work Time:

Monday - Friday from 8am to 8pm

Phone:

0899-2107-7878