Jumat, 06 November 2015

International New Singles







NELLY – “THE FIX”
Siapa yang tidak kenal dengan rapper yang satu ini. Ya, Nelly kembali ke tengah-tengah kita dengan single terbarunya yang berjudul “The Fix”.
Rapper yang memulai karirnya sejak awal 90-an ini telah banyak berkolaborasi dengan musisi ternama dunia dan sejauh ini ia telah memiliki 7 buah studio album.
Single “The Fix” dirilis Nelly pada bulan Agustus 2015 dan pada wawancara radio pertamanya setelah single ini dirlis Nelly berujar masih mempertimbangkan apakah ia akan mempersiapkan album berikutnya.




KELLY CLARKSON – “PIECE BY PIECE”
Masih dari album ketujuh musisi jebolan musim pertama American Idol, Kelly Clarkson merilis single terbarunya dengan judul yang sama, “Piece By Piece”.
Memulai karir di tahun 2002, karir Kelly Clarkson melejit cepat. Pada tahun 2004 ia mendapatkan penghargaan Best Pop Vocal Album dan Best Female Pop Vocal Performance.
Pada tahun ini Kelly Clarkson telah mengadakan tur albumnya yang dinamakan “Piece By Piece Tour”. Berlangsung dari bulan Juli hingga September 2015 di beberapa kota di Amerika Serikat dan juga Kanada. Di turnya kali ini ia bekerjasama dengan Pentatonix untuk menjadi opening act 






RACHEL PLATTEN – “STAND BY YOU”
Setelah sukses luar biasa dengan meraih penghargaan Double Platinum lewat single terdahulunya yang berjudul “Fight Song”, Rachel Platten kembali lagi dengan single terbarunya yang berjudul “Stand By You”.
Single “Stand By You” saat ini telah berada di tangga lagu Billboard Hot 100 dan akan terdapat pada album terbarunya yang dirilis dalam waktu dekat.







JUJU – “PLAYBACK”
Sonoda Jun atau yang lebih dikenal dengan panggilan Juju ialah musisi asal Jepang yang memulai karirnya sejak awal 2000an.
Selama karirnya sejauh ini Juju telah menelurkan 5 buah studio album dan meraih tanggapan yang luar biasa. Empat dari 5 albumnya berhasil menduduki peringkat 3 besar di tangga lagu Jepang.
Tahun ini ia merilis single terbarunya yang berjudul “Playback”. Single “Playback” telah diakses oleh hampir 4juta pengguna YouTube sejak pertama kali diunggah pada bulan Juni 2015.




0 komentar:

Posting Komentar

Contact

Talk to us

Badan Penyelenggara Radio Siaran Educational Radio

Address:

Universitas Negeri JakartaGedung G Lantai 1 Ruang 101

Work Time:

Monday - Friday from 8am to 8pm

Phone:

0899-2107-7878