Jumat, 07 April 2017

Dialog Kandidat Calon Dekan FT

Tiga orang calon Dekan Fakultas Teknik memaparkan visi dan misinya di acara ‘Dialog Kandidat Dekan FT 2017/2021’. Acara yang diadakan pada Rabu, 5 April 2017 di halaman Gedung L Fakultas Teknik penuh dengan antusias Civitas Akademika UNJ khususnya mahasiswa, dosen, dan tenaga kepegawaian Fakultas Teknik.

“Acara dialog ini berlangsung dengan baik. Para calon dekan bisa memaparkan program kerjanya salama satu kepengurusan. Walaupun kita sebagai mahasiswa UNJ tidak memiliki hak suara terhadap pemilihan dekan, namun kita bisa mengawasi kinerjanya nanti karena kita sudah tau arah kerja mereka ini akan kemana.” ujar Prasetyo, ketua BEM FT.

Calon nomor urut satu dari Teknik Mesin, Dr. Agus Dudung, M.Pd. Calon nomor urut dua dari Teknik Sipil, Dr. Hendry Dunant H, M.Si. Calon nomor urut tiga yang merupakan Dekan FT periode sekarang dari Teknik Mesin, Dr. Riyadi, ST, MT. Acara dialog tersebut dipandu oleh moderator, yaitu Dr. Muhammad Yusro, MT. Meskipun saling beradu argumen, namun ketiganya memiliki tujuan yang sama yaitu ingin memajukan Fakultas Teknik dalam bidang akademik maupun sarana dan prasarana yang memadai.

“Untuk Dekan FT selanjutnya, semoga dapat amanah dalam menjalankan tugasnya dan tidak lupa dengan program kerja yang telah mereka paparkan di depan civitas akademika FT UNJ. Untuk kegiatan kemahasiswaan sebaiknya lebih dipermudah lagi birokrasinya.” tutur Sapdo, mahasiswa teknik elektro UNJ. Siapakah yang akan menjadi Dekan FT selanjutnya? Kita tunggu saja pada pemilihan dan penetapan tanggal 7 April 2017 mendatang.

Rizal Subekti


0 komentar:

Posting Komentar

Contact

Talk to us

Badan Penyelenggara Radio Siaran Educational Radio

Address:

Universitas Negeri JakartaGedung G Lantai 1 Ruang 101

Work Time:

Monday - Friday from 8am to 8pm

Phone:

0899-2107-7878