Minggu, 13 November 2022

Closing COMMFEST UMN 2022


Closing COMMFEST UMN 2022 

Oleh Rifanny Amalia



Halo Edufriend! pada 10 November 2022 lalu, mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Multimedia Nusantara telah mengadakan penutupan kegiatan acara tahunan mereka yaitu Commfest 2022.


Kegiatan Commfest 2022 ini terdiri atas beberapa rangkaian kegiatan yang dimulai sejak Oktober 2022. Adapun rangkaian kegiatan yang diadakan seperti perlombaan berupa public speaking dan poster yang bertemakan "Mengembangkan harapan dan menunjukkan warna jati diri ", seminar dengan narasumber Edha Laureen Clarissa dan Sharon Sitania dengan tema "Manners on Social Media : Let's Behave Our Attitude In Social Media", dan kegiatan  donasi ke beberapa panti asuhan yang ada di kota Tangerang.


Tepat pada 10 November kemarin, Commfest mengadakan Closing atau acara puncak yang luar biasa meriah. Adapun slogan yang disemarakkan dalam kegiatan Commfest 2022 yaitu "Conquer the Obstacle to Let your Ability Shine". Hasil poster dari perlombaan juga ditampilkan di Exhibition selama kegiatan Commfest 2022 berlangsung untuk memeriahkan acara sampai akhir penutupan kegiatan.


(Penampilan dari Jebung)


Kegiatan puncak dan akhir acara Commfest yang dilaksanakan di Function Hall Gedung A UMN sekaligus menjadi awarding night bagi para peserta lomba yang sudah berpartisipasi pada kegiatan Commfest 2022 tersebut. Acara terakhir dan malam puncak kegiatan ini menghadirkan beberapa bintang tamu seperti Fadly Ali, Marco Rantetoding, dan bintang tamu utama Jebung yang merupakan artis pendatang baru yang sedang naik daun di platform sosial media Tiktok.


0 komentar:

Posting Komentar

Contact

Talk to us

Badan Penyelenggara Radio Siaran Educational Radio

Address:

Universitas Negeri JakartaGedung G Lantai 1 Ruang 101

Work Time:

Monday - Friday from 8am to 8pm

Phone:

0899-2107-7878