Jumat, 19 Juli 2019

Prodi Humas



Prodi Humas





Info prodi kali ini akan membahas prodi yang punya hobi “ngomong” yaitu prodi Humas. Program Studi DIII Hubungan Masyarakat (Public Relations) merupakan salah satu prodi yang berada di Fakultas Ilmu Sosial dan prodi ini mempelajari bagaimana cara menjaga image dan komunikasi ke pihak luar, concern terhadap membuat citra baik pada sebuah perusahaan, serta memiliki kaitan erat dengan media. Nah itu dia Edufriend, penjelasan tentang prodi Humas.

Buat edufriend yang nggak tau, ternyata Prodi Humas punya slogan yang menarik, yaitu plan your work, and work your plan. Jadi, mahasiswa di prodi ini harus mempunyai rencana untuk dirinya sendiri dan rencananya itu bukan hanya dibuat aja tapi harus dikerjakan. Oh iya, mahasiswa humas dituntut selalu rapi tampilannya, beretika, dan selalu up to date malah ini juga jadi ciri khas mahasiswa humas.

Prodi humas memiliki beberapa acara yang mana menjadi bagian dari mata kuliah mereka. Acara humas yang akan mendatang adalah table manner, beauty class, profesional image, seminar nasional, dan acara lainnya. Dan acara humas yang terdekat berada di bulan april. Untuk edufriend, jangan sampe ketinggalan acara-acara yang ada di Humas ya. Humas juga sering mengadakan seminar seputar jurnalistik dan media.

Ratna yang merupakan salah satu mahasiswa Prodi Humas mengatakan alasannya memilih Prodi Humas karena dia menyukai public speaking, suka ngomong dihadapan orang banyak, dan suka presentasi. Dan prodi Humas yang dipilih Ratna untuk merealisasikan kesukaannya dibidang tersebut. So, buat Edufriend yang mau kuliah dan memiliki kesukaan yang sama dengan Ratna bisa banget pilih prodi ini untuk mengembangkan bakat kalian.

Segini dulu ya Edufriend untuk Info Prodi kali ini. Apakah prodi Edufriend yang akan dibahas? Tungguin aja yaa Edufriend di Info Prodi selanjutnya.



Kristanti Veronika

1 komentar:

  1. Halo saya ingin bertanya, hubungan masyarakat dengan ilmu komunikasi berbeda kan yaa? dan gelar yang didapat dari hubungan masyarakat UNJ d3 atau S1 yaa? terimakasih banyak!

    BalasHapus

Contact

Talk to us

Badan Penyelenggara Radio Siaran Educational Radio

Address:

Universitas Negeri JakartaGedung G Lantai 1 Ruang 101

Work Time:

Monday - Friday from 8am to 8pm

Phone:

0899-2107-7878