Selasa, 11 Mei 2021

Young Journalist Awards oleh Commpress

 Young Journalist Awards oleh Commpress

Oleh : widi firmanty




COMMPRESS merupakan acara tahunan Program Studi Jurnalistik Universitas Multimedia Nusantara. Acara yang sudah diselenggarakan sejak 2012 ini ditujukan untuk mengapresiasi karya-karya jurnalis muda dari seluruh Indonesia.


COMMPRESS 2021 kembali hadir sebagai wadah untuk masyarakat, terutama jurnalis muda, sebagai tempat menyampaikan aspirasi mereka melalui karya jurnalistik multimedia. Pekerja media ditantang untuk menghasilkan karya-karya jurnalistik yang menarik tetapi tetap faktual, khususnya pada masa pandemi. Lantaran, tidak sedikit penyampaian berita yang menimbulkan kekhawatiran banyak pihak. Penyampaian kabar baik dan positif ini diharapkan mampu meningkatkan optimisme hidup dan memberikan solusi untuk masyarakat ditengah pandemi.


“Kami sebagai mahasiswa-mahasiswi jurnalistik merasa punya tanggung jawab untuk menyebarkan semangat optimisme, apalagi karya jurnalistik merupakan suatu alat yang cukup kuat dan (dapat) memengaruhi masyarakat,” ungkap Veronica Novaria, Ketua COMMPRESS 2021 pada Selasa (04/205/2021).


Acara ini dilaksanakan dari 3 hingga 8 Mei 2021. Melalui tema dan tagline Jurnalisme Solusi dengan tagline “Escalate Optimism Through Journalis” ini, COMMPRESS memberi harapan serta solusi untuk meningkatkan optimisme masyarakat melalui karya-karya jurnalistik.


0 komentar:

Posting Komentar

Contact

Talk to us

Badan Penyelenggara Radio Siaran Educational Radio

Address:

Universitas Negeri JakartaGedung G Lantai 1 Ruang 101

Work Time:

Monday - Friday from 8am to 8pm

Phone:

0899-2107-7878