RADIONYA ANAK UNJ

Keep Inspiring, Keep Struggling, And Keep Being Low Profile.

Listening ERA FM UNJ

ON AIR!

Morning Soul

Senin - Jumat

08.00 - 11.00 wib

Read More

Lunch Break

Senin - Jumat

11.00 - 13.00 wib

Read More

Kampus Kita

Senin - Jumat

13.00 - 15.00 wib

Read More

Before Sunset

Senin - Jumat

15.00 - 18.00 wib

Read More

Love Consultant

Special Show

Senin, 18.00 - 20.00 wib

Read More

Nachos

Special Show

Selasa, 18.00 - 20.00 wib

Read More

LMAO

Special Show

Rabu, 18.00 - 20.00 wib

Read More

Nostalgia

Special Show

Kamis, 18.00 - 20.00 wib

Read More

Goosebumps

Special Show

Kamis, 20.00 - 22.00 wib

Read More

Era Sport

Special Show

Jumat, 18.00 - 20.00 wib

Read More

Top 20 Music Chart

Special Show

Jum at, 20.00 - 22.00 wib

Read More

Update

Senin, 26 September 2016

HIJUP GOES TO CAMPUS

Pada 23 September lalu telah dilaksanakan sebuah acara menarik HIJUP GOES TO CAMPUS. Acara yang bekerja sama dengan Khalisa ini mampu menarik banyak perhatian kalangan perempuan muslim di UNJ pada Jumat lalu. Acara ini mengusung #EMPOWERCHANGE yang mengajak para perempuan Indonesia untuk bangga dengan hijabnya dan tidak menjadikan berhijab itu sebuah batasan. Membuktikan bahwa perempuan Indonesia pun mampu untuk berkarya.

Acara ini menghadirkan Hanna Faridl selaku C.E.O dari HIJUP dan Fitri Aulia. Acara ini berbentuk talkshow yang sangat menginspirasi para perempuan khususnya mahasiswi UNJ. Selain itu, panitia pun mengadakan foto OOTD contest di tempat acara. Alhasil, tak lama dibuka, sudah banyak para mahasiswi yang berfoto untuk memenangkan kontes tersebut.
Dalam acara ini, HIJUP bekerja sama dengan kosmetik Khalisa. Tak hanya C.E.O HIJUP yang meberikan talkshow, Khalisa pun membawakan konten beauty tips terkhusus bagi para mahasiswi UNJ pada acara tersebut.

Acara ini memperoleh respon positif dari para mahasiswi UNJ. Terbukti, Aula Sergur Lantai 9 yang menjadi tempat penyelenggaraan acara ini hampir penuh ditempati para mahasiswi yang pada umumnya berhijab. Selain itu, acara ini pun mampu membangkitkan jiwa semangat para perempuan Indonesia untuk berkarya dan bangga untuk berhijab.

Neneng Halimatusadiah

Minggu, 25 September 2016

Closing Ormawa Expo UNJ 2016


Acara ormawa Expo berlangsung sejak 1 september sampai 22 september 2016. Seperti pada tujuan awal bahwa ormawa diselenggarakan untuk memperkenalkan organisasi mahasiswa yang ada di gedung G khususnya untuk memperkenalkan kepada mahasiswa baru. Acara ormawa expo berlangsung kurang lebih selama 3 minggu yaitu pada tanggal 1, 7, 8, 14, 15, 21 yang berlangsung di Plaza UNJ dan untuk closing sendiri ditanggal 22s eptember berlangsung di halaman perpustakaan UNJ. untuk opening acara ormawa expo yaitu diadakannya pawai dan Unit Kesenian Mahasiswa. Di tanggal 7 yaitu ada performance dari KPM, LKM, dan KMPF. Di tanggal 8 adanya performance dari semua unit kerohanian yaitu PMK, KMHB, LDK dan KMK. Di Minggu kedua yaitu tanggal 14 adanya performance dari KOPMA, MENWA, DIDAKTIKA dan RACANA. Ditanggal 15 ada dari unit KSPA, KSR, ERAFM dan SIGMATV. Dan untuk closing sendiri ditanggal 22 september 2016. Pada saat closing tentunya menjadi puncak dari acara ormawa expo 2016, dengan guest star D’BLUES BUSTERS . Di closing ormawa expo tidak hanya penampilan guest star yang ditunggu-tunggu mahasiswa tetapi adanya Senam Aerobik, Penampilan tari, standup comedy, band dan bazar kuliner dan multi product.
“Namun sangat disayangkan pada pelaksanaan kurang maksimal dikarenakan hanya sedikit unit yang memeriahkan acara tersebut. tetapi dengan hal tersebut semoga menjadi evaluasi untuk menjadikan ormawa expo selanjutnya menjadi jauh lebih baik”, Ucap Iqbal selaku ketua pelaksana.

Quinta Badzlina

Senin, 19 September 2016

Festival dan Bazar IC Fest 2016 di UIN Jakarta

Festival memiliki arti sebagai suatu perayaan khusus menggambarkan saat-saat bergembira yang diselenggarakan secara periodik, yaitu setahun sekali. Begitu pula yang terjadi di  Festival dan Bazar pada hari Sabtu tanggal 17 September 2016 di lapangan dekat gedung Unit Kegiatan Mahasiswa UIN Syarief Hidayatullah Jakarta. Dengan tagline “Experiencing the culture, coloring our world”, penonton digugah kekagumannya terhadap budaya-budaya dunia yang memiliki keunikan dan ciri khasnya tersendiri.

Acara yang diselenggarakan oleh UKM Bahasa FLAT UIN Jakarta ini merupakan penutupan dari 3 rangkaian acara tahunan UKM tersebut, IC Fest 2016, dimana 2 sub-acara yaitu Cross Cultural Understanding Talkshow dan Essay for International Scholarship Workshop telah diadakan pada tanggal 8 dan 15 September 2016 dengan tema besarnya yaitu pengenalan budaya negara-negara di 5 benua (Asia, Amerika, Afrika, Eropa, dan Australia). Dengan diselenggarakannya acara besar IC Fest 2016 ini, UKM Bahasa FLAT yang merupakan UKM yang bergerak di bidang bahasa asing (Bahasa Inggris dan Arab sebagai bahasa wajib, lalu Bahasa Prancis, Mandarin, Korea, Jepang, dan Itali sebagai bahasa pilihan) memiliki tujuan untuk memperkenalkan UKM nya agar dapat menarik minat para mahasiswa baru UIN Jakarta untuk bergabung dengan UKM Bahasa FLAT.

Kalau kamu sebelumnya membayangkan festival disini berupa parade keliling dari peserta dengan mengenakan kostum-kostum unik khas berbagai negara dan diiringi musik-musik ceria, di festival ini cukup berbeda. Acara Festival dan Bazar ini sendiri berupa festival show juga bazar makanan dan pernak-pernik representasi negara-negara di 5 benua tersebut. Dan uniknya lagi, tak hanya show dan bazar yang tersedia disini, tapi juga ada Obake Yashiki, yaitu rumah hantu ala Jepang yang “penghuni-penghuninya” bikin susah tidur di malam hari setelah kurang lebih 2 menit disana.

Acara Festival dan Bazar IC Fest 2016 sendiri dimulai pada pukul 13.00 WIB ditandai dengan pembukaan resmi oleh pimpinan universitas dan sambutan dari ketua UKM Bahasa FLAT dan project officer acara tersebut. Setelah itu barulah ditampilkan tari-tarian budaya representasi dari negara-negara di 5 benua yang melibatkan grup tari dari UKM UIN Jakarta, grup tari topeng Cirebon dari Himacita (Himpunan Mahasiswa Cirebon Jakarta Raya), Embassy, grup tari spanyol Casadelava, sampai grup tari saman SMP Al-Azhar sebagai peserta festival yang memanjakan penontonnya. Tak hanya itu, penonton pun bisa berkeliling di barisan stand bazar yang berisi segala makanan khas dan pernak-pernik berbagai negara. Memang, festival dan bazar di IC Fest sengaja dipadukan dalam satu ruang dan waktu, dengan tujuan jika penonton tidak dapat melihat show tarian budaya representasi negara 5 benua tersebut, mereka dapat mencicipi makanan khas dan hiasan khas negara tersebut. Sore hari, antusiasme penonton yang ramai semakin pecah dengan disuguhkan penampilan dance cover dari beberapa boyband dan girlband Korea. Para penonton diajak bernyanyi, menari, dan foto bersama para dance cover tersebut. Seluruh penampilan dari peserta festival berlangsung hingga malam hari yang merupakan puncak acara dimana acara tersebut ditutup dengan diumumkannya peraih best essay hasil penilaian juri Essay International Scholarship Workshop pada pukul 22.00 WIB. Seluruh panitia, peserta, dan penonton larut dalam kegembiraan malam itu. Namun, satu hal yang dapat disimpulkan dari acara Festival dan Bazar IC Fest 2016 ini, “Jika kamu merupakan warga dunia, kenalilah budaya-budaya yang ada di dunia ini, maka hidupmu akan jauh lebih berwarna dan full of taste.

Ritsnaini Zulfaisya

Jumat, 16 September 2016

Seminar Umum ERAFM UNJ "Welcome to Broadcasting World"

Pada 14 September lalu, ERAFM UNJ telah mengadakan sebuah seminar menarik untuk umum yang bertemakan Welcome to Broadcasting World. Seminar ini merupakan salah satu rangkaian acara untuk menyambut para mahasiswa baru sekaligus memperkenalkan ERAFM UNJ yang merupakan radio komunitas kampus yang telah mengudara selama 12 tahun.

Acara ini diadakan di Gedung Sertifikasi Guru Lantai 9, dimulai pukul 10 pagi hingga pukul 1 siang. Konten acara yang disajikan berbentuk talkshow yang diberikan oleh orang-orang yang telah berpengalaman di bidang radio. Ada Feli Sumayku yang merupakan penyiar I-Radio, Ichsan Utama yang merupakan produser Jak Fm, dan Tyo Bastomi yang berpengalaman di radio komersil dan merupakan salah satu keluarga dari ERAFM UNJ sendiri. Para pembicara yang memang kompeten di bidang kepenyiaran tersebut telah mampu menarik antusiasme banyak penonton.

Tak hanya itu, acara ini pun begitu menarik banyak perhatian mahasiswa dari berbagai angkatan maupun fakultas. Bahkan, tidak hanya dari lingkungan kampus UNJ sendiri, acara ini pun mampu menarik penonton dari luar kampus UNJ. Para mahasiswa ini begitu menantikan acara seminar ini untuk menambah wawasan mengenai keradioan tentunya. Seminar umum ini diharapkan mampu menarik ketertarikan para mahasiswa terhadap dunia kepenyiaran, khususnya radio komunitas kampus. Selain itu, acara ini bertujuan untuk membuktikan eksistensi ERAFM UNJ sebagai radio komunitas kampus. Membuktikan bahwa mahasiswa UNJ patut bangga mempunyai ERAFM, radionya anak UNJ.

Neneng Halimatusadiah

Jumat, 09 September 2016

Seminar Fotografi

SEMINAR FOTOGRAFI merupakan rangkaian acara dari Festival Fotografi yang diadakan oleh Kelompok Mahasiswa Peminat Fotografi Universitas Negeri Jakarta (KMPF UNJ). Pada tanggal 7 September lalu seminar yang bertempat di Aula Maftuchah Yusuf Gedung Dewi Sartika Universitas Negeri Jakarta, dengan mengangkat tema “Potret Keindahan Kota”. Seminar ini memang merupakan acara yang tiap tahunnya diadakan oleh KMPF UNJ itu sendiri.

Acara yang bertepatan dengan hari Rabu tersebut di isi oleh seorang pembicara yang telah ahli dalam bidang Cityscape itu sendiri yaitu Rahmad Gunawan. Dengan mengangkat tema Cityscape ini hadirin dapat mengetahui lebih dalam bawah fotografi bukan hanya sekedar selfie atau foto biasa seperti lainnya. Namun di setiap foto terdapat makna dan kesan yang mendalam sendiri.persiapan acara ini pun diperkirakan 1- 2 bulan lamanya

Seminar ini dimulai pukul 14.00 – 16.30 WIB lamanya. Seminar tersebut seru dan dinilai mampu menarik hadirin untuk datang dan mendengarkan.Kebanyakan antusias dari pihak luar kampus yang lebih tertarik dengan adanya seminar ini walaupun antusias mahasiswa unj pun tidak kalah dengan pihak luar kampus. Acara ini berjalan dengan lancar dan dilakukan tanpa kendala.
Dengan diadakannya seminar ini diharapkan menambah minat semua orang khususnya mahasiswa Universitas Negeri Jakarta semoga dalam dunia fotografi dan lebih meningkat lagi.
Acara ini masih akan belanjut hinga tanggal 10 September 2016. Selain Seminar Fotografi masih ada Pameran Foto pada tanggal 7 – 10 Septermber ,Seminar Fotografi tanggal 10 Septermber ,Rally Photo 8 September, Workshop dan Talkshow akhir rangkaian pada tanggal 10 September.

Tri Buana Sentiagi

Our Blog

Our Team

GENERAL MANAGER
MAINBOARD
VICE GM
MAINBOARD
SECRETARY
MAINBOARD
TREASURER
MAINBOARD
CREATIVE
DEPARTMENT
PUBLIC RELATIONS
DEPARTMENT
LOGITECH
DEPARTMENT
HUMAN RESOUCES
DEPARTMENT
ON AIR
DEPARTMENT
PRODUCER
DIVISION
MUSIC DIRECTOR
DIVISION
NEWS DIRECTOR
DIVISION
OPERATOR
DIVISION
AUDIO PRODUCTION
DIVISION

Contact

Talk to us

Badan Penyelenggara Radio Siaran Educational Radio

Address:

Universitas Negeri JakartaGedung G Lantai 1 Ruang 101

Work Time:

Monday - Friday from 8am to 8pm

Phone:

0899-2107-7878