Senin, 14 Mei 2018

UI Fashion Week 2018: Beyond Stereotypes



Jakarta, 10-13 Mei 2018, telah di gelar sebuah acara  fashion show dan talkshow  yang bertajuk UI Fashion Week 2018. UIFW tahun ini mengangkat tema “beyond stereotypes”  ­­- “yang diangkat dari keseharian seperti yang kita rasakan, banyak banget dari kalangan muda-mudi  yang merasa terbatasi ketika memakai baju, contohnya ketika kita memakai baju batik sering merasa terlalu formal, merasa cocoknya untuk pergi ke acara-acara formal  saja, padahal kan tidak juga, dan juga banyak  stereotypes dunia fashion dalam segi berpakaian dan beauty standard  yang sebenernya tidak benar, seperti cantik harus putih, tinggi, rambut lurus padahal kan tidak, maka dari itu kita mengangkat  tema “beyond stereotypes” untuk menyadarkan bahwa fashion is worth exlploring and  fashion is wide yang mana dari situ kita bisa berekspresi seperti apapun melalui fashion.” Ungkap Nidyanthy Adillia selaku project officer.

UI Fashion Week tahun ini merupakan acara yang ke-5. Edufriend penasara ngga sih kenapa UI bisa mengadakan acara fashion week padahal tidak ada jurusan fashion design di UI??? Begini sejarah singkatnya.  Klub Mode UI adalah sebuah organisasi yang  dibentuk karena melihat banyaknya mahasiswa  UI yang memiliki minat di bidang fashion tetapi tidak ada wadahnya, banyak organisasi yang  ada di UI kecuali fashion, dan Klub Mode UI ini memiliki proker yaitu UI Fashion Week. Walaupun di UI tidak ada jurusan fashion design, Klub Mode UI ingin memiliki acara yang tetap terjaga mutunya meskipun mereka tidak mempelajari fashion secara dalam maka dari itu mereka mencari partner yang memang bergerak di bidang fashion, seperti ESMOD, agensi model, dan perancang busana dari luar. Model-model, perancang busana, serta tenant-tenant  yang ikut berpartisipasi di UIFW ini 90% dari eksternal, karena walaupun ini acara UI tapi panitia selalu terbuka buat siapapun untuk berpartisipasi.

Nidy mengungkapkan bahwa targetnya selaku PO adalah memperbesar publikasi, bukan publikasi acaranya tapi publikasi seluruh model dan perancang busanany. Mengapa demikian?  Karena menururtnya  tujuann diadakannya fashion show adalah agar para perancang busana pendatang baru memiliki exposure, karena para perancang busan ini memiliki potensi  yang layak di expose oleh media agar target market mereka itu tercapai dari yang tidak tahu menjadi  tau karya-karya mereka.

Acara UIFW ini selain ajang sebagai ajang pagelaran busana juga sebagai ajang pencarian bakat-bakat muda yang memiliki minat dibidang fashion karena UIFW ini juga memiliki rangkaian seperti design competition dan perekrutan para model untuk tampil di acara UIFW ini, so buat Edufriend yang tertarik di bidang fashion tahun depan bisa banget buat ikutan UIFW.


Enggal Fauzia Listiara Sani

0 komentar:

Posting Komentar

Contact

Talk to us

Badan Penyelenggara Radio Siaran Educational Radio

Address:

Universitas Negeri JakartaGedung G Lantai 1 Ruang 101

Work Time:

Monday - Friday from 8am to 8pm

Phone:

0899-2107-7878